6 Langkah Mudah Untuk Memulai Bisnis Dari Nol (Terbukti) !
6 Langkah Mudah Untuk Memulai Bisnis Dari Nol (Terbukti) ! |
6 Langkah Mudah Untuk Memulai Bisnis Dari Nol (Terbukti)!
Banyak orang atau calon enterpreuneur bingung akan menentukan bisnis dan bagaimana cara memulai suatu bisnis atau usaha. Kesalahannya bukan dari teori atau strategi yang kurang mumpuni tapi merujuk kepada kisah pengusaha sukses bahwa bisnis adalah mengenai pola pikir, mental dan sikap yang benar.
Para entrepreneur ternama mengejar mimpi mereka bukan semata karena uang, namun untuk membuat hidup mereka terpenuhi dan bukan keajaiban dari langit yang akan menjamin Anda bisa membangun bisnis hebat, melainkan keberanian, fokus dan passion.
Jika Anda belum menemukan apa passion Anda, teruslah mencari. Akan susah jika Anda tidak mencintai apa yang Anda kerjakan, karena itu akan menjadi bagian besar dari hidup Anda.
Dilansir dari laman bisnis.liputan 6 dan entrepreneur.com, Sabtu (21/3/2015), berikut adalah tips-tips untuk memulai bisnis anda dari nol.
1. Lakukan riset pasar
Cari tahu kelemahan pesaing Anda, lakukan pencarian mendalam. Jangan kecil hati jika sudah banyak yang terjun di pasaran. Ini berarti, apa yang ingin Anda tawarkan sudah dicari banyak orang.
2. Buat target finansial yang bisa dicapai
Penting untuk menetapkan target jangka panjang, dan setiap harinya, pikirkan apa yang bisa Anda lakukan untuk lebih dekat ke target tersebut.
3. Dalam membuat usaha atau website buat produk atau konten yang unik dan mudah di-share
Buat produk atau website dimana pembaca bisa merujuk kepada Anda secara konsisten dan merekomendasikannya ke yang lain.
4. Buat daftar
Dalam mengembangkan situs Anda, kumpulkan daftar email orang-orang yang mengunjungi situs Anda dan tawarkan apa yang mereka butuhkan. Ini akan menjadikan mereka pelanggan untuk produk Anda.
5. Jual barang atau jasa yang bisa anda jual
Kalau Anda punyatarget finansial untuk enak bulan ke depan, Anda harus menjual sesuatu. Pikirkan tantangan yang dihadapi konsumen Anda dan jalin hubungan baik dengan mereka. Lalu buat sesuatu yang bisa membantu mereka menyelesaikan masalah.
6. Mulai sekarang juga dan terus kembangkan sambil jalan
Kebanyakan orang membuang waktu untuk mencapai kesempurnaan dalam perencanaan. Untuk menghemat waktu, jual produk Anda sebelum Anda membuat dengan cara menawarkan pre-order. Fokuslah dalam menarik perhatian pembeli. Kalau Anda tidak mulai sekarang, mau mulai kapan?
Sekian ulasan singkat ini semoga menginspirasi dan memberikan solusi bagi Anda yang akan memulai bisnis. Sampai jumpa di artikel selanjutnya.
SALAM SUKSES